Ayat kursi adalah bacaan yang terdapat dalam Surat Al-Baqarah ayat 255. Dan menurut sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Ubay bin Ka’ab, ayat kursi ini merupakan ayat yang sangat di agungkan dalam Al-Qur’an. Dimana isi dari ayat tersebut menjelaskan mengenai keesaan Allah SWT dan kekuasaan Allah SWT yang sudah mutlak dalam segala hal dan bahwasannya ia tidak akan kesulitan sedikitpun dalam memelihara. Karena itulah banyak orang yang membaca ayat tersebut untuk selalu mengingat bahwa Allah SWT itu maha esa.

Dan untuk anda yang ingin juga membaca bacaan ayat kursi, namun anda belum mengetahui atau mungkin anda sudah mengetahui tapi anda sedikit lupa dengan bacaannya. Untuk itu kami ingin mencoba membantu anda dengan memberikan bacaan ayat tersebut, barang kali dengan anda melihat kembali bacaan ayat tersebut, anda akan kembali mengingat dan dapat membacanya setiap hari. Dan bagi anda yang mungkin juga belum begitu lancar dalam membaca huruf arab, maka anda bisa membaca tulisan latinnya yang akan kami berikan pula berserta artinya.


Dan baru saja anda melihat Bacaan Surat Ayat Kursi dan Artinya dalam bahasa indonesia serta tulisan Ayat Kursi latin yang sudah kami sajikan diatas, semoga saja dari apa yang baru kami sajikan diatas ini dapat membantu anda.

Bacaan Ayat Kursi Lengkap Arab, Latin, Arti, dan Keutamaannya

Bacaan Ayat Kursi adalah ayat ke-255 Surat Al Baqarah. Ayat Kursi termasuk bacaan yang sering diamalkan sehari-hari, seperti saat setelah sholat hingga menjelang tidur.

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan Ubay bin Ka'ab, Ayat Kursi disebut sebagai ayat yang paling agung dan mulia dalam Al Quran.

"Rasulullah bertanya kepadanya, 'Wahai Abul Mundzir (Ubay bin Ka'ab), tahukah engkau apakah ayat dari Kitab Allah yang paling agung menurutmu?' Dia menjawab, 'Allahu la ilaha illa huwal-hayyul qayyum'" (Maksudnya adalah Ayat Kursi).

Hal tersebut menegaskan bahwa di dalam Al Quran tidak ada satu ayat pun yang memiliki kandungan seperti Ayat Kursi.

Ayat Kursi berisi tentang keagungan dan kekuasaan Allah SWT. Ayat ini dimulai dengan penegasan bahwa tidak ada Tuhan yang berhak disembah selain Allah SWT.

Bacaan Ayat Kursi

Berikut bunyi bacaan Ayat Kursi yang dilengkapi tulisan Arab, latin, dan artinya yang dilansir dari laman Quran NU.

للّٰهُ لَآ اِلٰهَ اِلَّا هُوَۚ اَلْحَيُّ الْقَيُّوْمُ ەۚ لَا تَأْخُذُهٗ سِنَةٌ وَّلَا نَوْمٌۗ لَهٗ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَمَا فِى الْاَرْضِۗ مَنْ ذَا الَّذِيْ يَشْفَعُ عِنْدَهٗٓ اِلَّا بِاِذْنِهٖۗ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْۚ وَلَا يُحِيْطُوْنَ بِشَيْءٍ مِّنْ عِلْمِهٖٓ اِلَّا بِمَا شَاۤءَۚ وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَۚ وَلَا يَـُٔوْدُهٗ حِفْظُهُمَاۚ وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيْمُ

Allahu la ilaha illa huw, al-hayyul-qayyum, la ta'khudzuhu sinatuw wa la na'um, lahu ma fis-samawati wa ma fil-ardl, man dzalladzi yasyfa'u 'indahu illa bi'idznih, ya'lamu ma baina aidihim wa ma khalfahum, wa la yuhithuna bisyai'im min 'ilmihi illa bima sya', wasi'a kursiyyuhus-samawati wal-ardl, wa la ya'uduhu hifdhuhuma, wa huwal-'aliyyul-'adhim.

Artinya: "Allah tidak ada Tuhan selain Dia Yang Maha Hidup lagi terus-menerus mengurus (makhluk-Nya). Dia tidak dilanda oleh kantuk dan tidak (pula) oleh tidur. Milik-Nyalah apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya."

"Dia mengetahui apa yang ada di hadapan mereka dan apa yang ada di belakang mereka. Mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun dari ilmu-Nya, kecuali apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya (ilmu dan kekuasaan-Nya) meliputi langit dan bumi. Dia tidak merasa berat memelihara keduanya. Dialah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung."

Tafsir Ayat Kursi

Berikut tafsir Ayat Kursi dalam Al Quran yang dirangkum dari Quran Kemenag.

Allah SWT tidak ada Tuhan yang pantas disembah dan dipertuhan selain Dia. Yang Maha hidup, kekal, dan memiliki semua makna kehidupan yang sempurna, Yang terus menerus mengurus makhluk-Nya.

Tidak seperti manusia, Dia tidak mengantuk dan tidak pula tidur, sebab keduanya adalah sifat kekurangan yang membuat-Nya tidak mampu mengurus makhluk-Nya. Milik-Nya apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi.

Dia Yang menciptakan, memelihara, memiliki, dan bertindak terhadap semua itu. Tidak ada yang dapat memberi syafaat pertolongan di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia demikian perkasa dan kuasa sehingga berbicara di hadapan-Nya pun harus setelah memperolah restu-Nya, bahkan apa yang disampaikan itu harus sesuatu yang benar.

Dia mengetahui apa yang di hadapan mereka, yakni apa saja yang sedang dan akan terjadi, dan apa yang di belakang mereka, yakni sesuatu yang telah berlalu. Allah mengetahui apa yang mereka lakukan dan rencanakan, baik yang berkaitan dengan masa kini, masa lampau, atau masa depan.

Dan mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun tentang ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki untuk mereka ketahui dengan memperlihatkan dan memberitahukannya.

Kursi-Nya yaitu kekuasaan, ilmu, atau kursi tempat kedua kaki Tuhan (yang tidak diketahui hakikatnya kecuali oleh Allah) berpijak, sangat luas, meliputi langit dan bumi. Dan jangan menduga karena kursi-Nya terlalu luas, Dia letih mengurus itu semua.

Tidak! Dia tidak merasa berat maupun kesulitan memelihara keduanya, dan Dia Maha tinggi zat dan sifat-sifat-Nya jika dibanding makhluk-makhluk-Nya, Maha besar dengan segala keagungan dan kekuasaan-Nya. Inilah Ayat Kursi, ayat teragung dalam Al Quran karena mencakup nama-nama dan sifat-sifat Allah yang menunjukkan kesempurnaan zat, ilmu, kekuasaan, dan keagungan-Nya.

Ayat ini dinamakan Ayat Kursi. Siapa yang membacanya akan memperoleh perlindungan Allah dan tidak akan diganggu setan.

Keutamaan membaca Ayat Kursi

Seorang Muslim yang rutin membaca Ayat Kursi insya Allah akan mendapat sejumlah keutamaan sebagai berikut.

1. Dijanjikan masuk surga

Salah satu keutamaan bagi muslim yang rutin membaca Ayat Kursi adalah ganjaran surga. Abu Umamah menjelaskan bahwa Rasulullah SAW bersabda.

مَنْ قَرَأَ آيَةَ الْكُرْسِيِّ دُبُرَكُلِّ صَلَاةٍ مَكْتُوْبَةٍ لَمْ يَمْنَعْهُ مِنْ دُخُوْلِ الْجَنَّةِ إِلَّا أَنْ يَمُوْتَ

Artinya: "Barang siapa yang membaca Ayat Kursi tiap usia shalat wajib, tidak ada yang menghalanginya masuk surga selain - belum datangnya - kematian." (HR. An-Nasa'i dalam Al-Yaum wa Al-Lailah: 10).

2. Diberi kemudahan mencari ilmu yang bermanfaat

Ayat Kursi adalah ayat teragung di dalam kitab Allah SWT. Sebagaimana dalam kisah Nabi menepuk dada Abu Mundzir dengan kalimat اللّٰهُ لَآ إِلَـٰهَ إِلَّا هُوَ ٱلْحَىُّ ٱلْقَيُّمُ. Kemudian Rasulullah mendoakan Abu Mundzir agar diberi kemudahan ilmu.

3. Dijauhkan dari godaan setan yang terkutuk

Jika membaca Ayat Kursi menjelang tidur, maka Allah SWT akan menyertakan malaikat sebagai penjaga bagi pembaca sehingga setan tidak dapat mendekatinya sampai pagi.

Al Bukhari meriwayatkan dari Abu Hurairah, Rasulullah berkata, "Jika engkau menghampiri tempat tidurmu, maka bacalah Ayat Kursi, 'Allahu la ilaha illa huwal-hayyul qayyum' hingga selesai ayat ini. Dengan begitu Allah senantiasa menjadi pemelihara dirimu dan engkau tidak akan didekati setan hingga pagi hari'"

4. Mendapat perlindungan oleh Allah SWT

Jika membaca Ayat Kursi dan dilanjutkan dengan membaca tiga ayat pertama surat Al-Mu'min pada pagi hari, maka Allah SWT akan menjaga pembaca tersebut sampai sore.

Jika dibaca pada sore hari, maka Allah SWT akan menjaganya tersebut sampai pagi.

5. Memberi ketenangan batin

Selain terlindung dari gangguan setan dan jin, membaca Ayat Kursi juga dapat memberi rasa tenang pada batin yang merasa cemas atau khawatir.

Sebab rasa takut dan cemas juga disebabkan oleh gangguan setan dan makhluk halus. Dengan membaca Ayat Kursi, kita menyadari kebesaran dan pertolongan Allah SWT sehingga dapat menimbulkan ketenangan dalam hati.

ayat kursi, ayat kursi beserta artinya, ayat kursi dan terjemahan, ayat kursi bahasa indonesia, ayat kursi latin, ayat kursi dan terjemahannya, surat ayat kursi beserta artinya, ayat kursi dan latin, bacaan ayat kursi, ayat kursi dan artinya, arti ayat kursi, ayatkursi, ayat kursi beserta terjemahannya, ayat kursi beserta arti, ayat kursi indonesia, ayat kursi terjemah, terjemahan ayat kursi, gambar ayat kursi, bacaan ayat kursi bahasa indonesia, ayat kursi dan latinnya, surat ayat kursi, gambar bacaan ayat kursi terjemahan, ayat kursi bacaan indonesia, gambar ayat kursi dan artinya, foto ayat kursi beserta artinya, Ayat kursi tulisan indonesia, gambar ayat kursi, ayat kursi dan terjemahnya, ayat kursi terjemahan, ayat kursiiyu, gambar ayat kursi latin, tulisan indonesia surat ayat kursi, ayat kursi dan arti, ayat kursi dalam bahasa indonesia, foto ayat kursi beserta, gambar surat ayat kursi beserta artinya